Home ยป Pelelangan Akan Lebih Mudah dan Aman dengan Aplikasi IBID!

Pelelangan Akan Lebih Mudah dan Aman dengan Aplikasi IBID!

Pernah mencoba membeli mobil bekas berkualitas dengan metode lelang? Jika belum pernah, maka coba terapkan dengan menggunakan aplikasi IBID. Apa itu aplikasi IBID? IBID semacam balai lelang yang akan memudahkan Anda membeli mobil lelang dan produk lain secara cepat, mudah dan aman.

Kelebihan yang Dimiliki Aplikasi IBID

Memang saat ini sudah banyak sekali aplikasi yang mengurus masalah pelelangan, akan tetapi IBID tergolong aplikasi yang lengkap dan terpercaya. Mengapa demikian? Jika dilihat dari fitur dan prosesnya, IBID masih lebih unggul dan membuat peserta lelang merasa aman dan nyaman.

Perlu diketahui bahwa pada aplikasi IBID terdapat beberapa layanan yang bisa digunakan. Apa saja itu? Anda bisa membeli NPL (Nomor Peserta Lelang) dengan proses yang cepat, cek masalah slot, informasi produk lengkap, update jadwal lelang dan masih banyak layanan lainnya dalam dunia pelelangan.

Ketika Anda menemukan mobil idaman, namun belum waktunya di lelang, maka simpan dulu pada fitur favorit yang ada di aplikasi IBID. Saat mobil tersebut akan di lelang, maka fitur favorit akan memberikan notifikasi pada Anda. Tujuannya agar peserta lebih awal mengikuti lelang dan bisa memenangkannya.

  • Fitur Flash Auction

Belum tentu semua aplikasi lelang memiliki fitur Flash Auction. Fitur tersebut merupakan terobosan terbaru dari aplikasi IBID yang memungkinkan peserta lelang dapat melakukan live chat dan live streaming bersama dengan peserta lelang lainnya.

  • Fitur Autodebet

Cara kerja autodebet yaitu dengan  melakukan penawaran (bid). Jika harga penawaran Anda sudah di lewati oleh penawar lain, maka tidak perlu khawatir sistem tidak akan melakukan bid bila penawaran sudah melebihi batas maksimal autodebet.

Cara Membeli NPL Lewat Aplikasi IBID

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, NPL adalah Nomor Peserta Lelang yang harus dimiliki oleh setiap peserta dalam kegiatan pelelangan. Beli NPL bisa dilakukan secara online, kemudian pembayarannya juga bisa langsung secara online. Mudah bukan?

Pada pembelian NPL untuk mobil, Anda harus melakukan deposit sebesar Rp5.000.000,-. Sedangkan untuk NPL motor harus deposit sekitar Rp1.000.000,-. Jika Anda berminat lelang gadget, maka siapkan deposit Rp250.000,-. Deposit untuk HVE lebih mahal dengan menyiapkan deposit Rp20.000.000,-

Tahap selanjutnya, Anda bisa memilih NPL Live untuk mengikuti Live Auction. Sedangkan untuk NPL Timed bisa untuk mengikuti Flash Auction dan Timed Auction. Intinya setiap penggunaan fitur disesuaikan dengan jenis NPL yang dipilih oleh peserta.

Saat ini, IBID juga memiliki NPL Unlimited untuk bisa digunakan peserta memenangkan unit live auction sebanyak 5 unit per jadwal lelang dalam waktu 6 bulan. Mengenai deposit NPL Unlimited, Anda perlu menyiapkan minimal Rp 20.000.000,-.

Ada banyak sekali untungnya lho, baik beli atau nitip lelang dengan menggunakan aplikasi IBID. Selain lebih aman, prosesnya juga cepat dan memudahkan para peserta. So, tunggu apalagi, ambil HP Anda dan download IBID secara gratis sekarang juga!

Leave a Comment