Permainan futsal merupakan permainan yang melibatkan dua tim untuk bertanding merebutkan kemenangan dengan cara menciptakan gol sebanyak-banyaknya.
Tentu dalam pertandingan antara dua tim harus dijalankan dengan sportif dan mematuhi segala peraturan permainan.
12 Peraturan Permainan Futsal Beserta Penjelasannya

Setiap permainan atau pertandingan tentu diadakan dengan berdasar pada teknis dan peraturan tertentu. Aturan-aturan inilah yang dinamakan peraturan permaianan.
Dalam permainan futsal, terdapat beberapa peraturan yang dibuat dan harus dipatuhi oleh keseluruhan pelaku pertandingan atau semua pihak yang berhubungan dengan pertandingan.
Beberapa aturan dalam permainan futsal meliputi:
- Peraturan Umum
Pada peraturan umum ini, tim berhak mengajukan time-out satu kali dalam satu menit pada masing-masing babak di pertandingan bola futsal.
Selain itu, pada peraturan umum juga tidak terdapat waktu tambahan maupun penghentian permainan di luar time-out dan tidak ada istilah offside pada permainan futsal.
Mengenai seragam, jika semua anggota tim memakai jersey futsal printing yang sama, maka penjaga gawang wajib memakai seragam yang berbeda dengan kempat pemain lainnya.
- Subtitusi (Pergantian Pemain)
Peraturan untuk pergantian atau substitusi pemain di dalam pertandingan futsal dilakukan dengan cepat dan bisa dilakukan kapanpun. Permainan tidak perlu dihentikan oleh wasit bila ada tim yang mengganti pemainnya dengan pemain.
- Kick-off
Pemain diizinkan melakukan shooting langsung ke gawang pada saat kick-off. Namun, sebelum itu bols harus menyentuh pemain yang lainnya.
- Kick-in
Pada permaianan sepakbola kick-in dikenal dengan lemparan ke dalam, dan pada futsal dilakukan dengan melakukan tendangan.
- Goal Clearances
Peraturan mengenai penjaga gawang yakni kiper tidak diperbolehkan berlama-lama menguasai atau memegang bola pada saat permainan berlangsung.
Waktu maksimal bagi kipper untuk memainkan bola digawangnya yakni dalam waktu 4 detik. Waktu ini dimulai sejak wasit memberikan tanda bahwa permainan siap dimulai.
- Tendangan Sudut
Peraturan pada tendangan sudut yakni dengan maksimal waktu empat detik. Oleh karena itu, para pemain harus fokus dalam pertandingan.
- Tendangan Bebas
Untuk tendangan bebas dalam pertandingan futsal dapat dilakukan secara langsung maupun tidak langsung.
- Tendangan Penalti
Pemain bertahan tidak diperbolehkan untuk berada lebih dekat 16 kaki dari titik bola. Pemain tersebut juga harus berada di belakang pemain yang melakukan tendangan penalti.
- Kartu Kuning
Pada peraturan permainan futsal yang selanjutnya ialah, jika pemain melakukan pelanggaran saat pertandingan berlangsung, maka akan mendapat kartu kuning.
Selanjutnya, jika pemain tersebut melakukan pelanggaran atau mendapat kartu kuning dua kali, maka akan mendapatkan kartu merah.
- Kartu Merah
Untuk pemberian kartu merah, pemain yang melanggar akan menjalani skorsing dengan minimal satu pertandingan.
- Penalti
Kedua tim yang mendapatkan tim foul akan diberikan penalti untuk tim lawan. Penalti ini berjarak 30 kaki dari garis gawang lawan dan bagian tengah lapangan.
- Titik Penalti
Untuk aturan tititik penalti, penendang penalti berjarak 20 kaki dari titik garis gawang. Dan pada saat penalti, kiper tidak diperbolehkan melewati garis gawang sebelum bola ditembakkan.
Seluruh peraturan yang ada harus ditaati oleh semua pemain dalam pertandingan. Jika Anda memiliki hobi bermain futsal tentu mengetahui peraturan tersebut sangatlah penting.Ingat juga untuk selalu membangun kekompakan dalam tim dengan kerjasama yang baik serta bikin jersey printing yang bagus dan berkualitas untuk menambah semangat maupun kepercayaan diri saat bermain.